Cerita Islam Membangun Iman. Kunjungi terus Iyah Website kami, Yang InsyaAllah akan update terus tiap hari selasa dan Jum'at

About me

LightBlog

Breaking

LightBlog

Entri Populer

Kamis, 02 Juni 2016

WANITA CANTIK YANG TAK TERJAMAH TANGAN RAJA


WANITA CANTIK YANG TAK TERJAMAH TANGAN RAJA
 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhG55njKbiH9VEZ1cupRsKndDdELyYE3a9Rc3gda5Xfl3TD0RSHaiQ6QDEsgZUmfNAFfsDcqAFrLSbG3MXhI_uUR51VCf38cSI9YOjArDUD4XpImUj6VYuQbSbbksXYEKORp_kfCN-p-die/s1600/nabi-ibrahim.jpg
          Setelah menunujukan mukjizat api yang dapat berubah menjadi dingin atas izin Allah SWT, Nabi Ibrahim AS melakukan perjalanan ke mesir bersama Istrinya yang luar biasa cantik yang bernama Sarah. Beliau diberi tahu bahwa dimesir ada seorang raja yang lalim yang suka merebut istri orang yang cantik. Raja inipun memiliki mata-mata di mana-mana.
          Nabi Ibrahim lalu membuat sebuah peti yang dipakai untuk menyembunyikan istrinya. Sang Istri kemudian dimasukan kedalam peti dan dikunci. Peti itu beliau taruh diatas keledai, setelah itu beliau berangkat ke mesir.
          Ketika beliau sampai dipos penjagaan, ternyata di,mna-mana ada mata-mata raja. Mata-mata melihat ada peti yang dibawa Nabi Ibrahimn kemudian mereka minta kepada beliau agar membukanya. Sekalipun beliau menolak, mereka memaksa Nabi Ibrahim melakunya. Setelah dibuka dengan paksa, para mata-mata ini melihat Sarah yang berparas cantik.
          “ini Isterimu?” Tanya seorang dari mereka.
          “Dia saudara perempuanku” jawab Nabi Ibrahim. Kalau dia bilang itu istrinya, mungkin saja mereka akan membunuhnya.
          “saya kira ini layak buat raja,”ujar si mata-mata.
          Mereka kemudian membawa Sarah kepada sang raja yang lalim itu. Sementara itu, Allah menyingkapkan hijab dari pandangan Nabi Ibrahim sehingga beliau dapat melihat Sarah dari luar istana.
          Raja sangat terpesona oleh kemolekan dan kecantikan Sarah. Dia mengulurkan tanganya untuk menyentuh tubuhnya. Namun anehnya, tiba-tiba tangan sang raja tidak sampai menyentuh tubuh Istri Kahalilullah karena terluakai dan tak dapat digerakan. Kakinyapun ikut lumpuh.
          “kamu perempuan penyihir ya. Kamu telah melumpuhkan tangan dan kakiku,” kata raja.
          “Aku bukan perempuan penyihir. Aku adalah Istri Kekasih Allah (Khalilullah). Dia pasti telah mendoakan jelek padamu lalu Allah melumpuhkan tangan dan kakimu. Karena itu, bertobatlah pada Allah supaya Dia menyembuhkanmu,” jawab Sarah.
          Raja kemudian bertobat kepada Allah, dan Allah segera menyembuhklan tangan dan kakinya dari kelumpuhan. Namun ketika dia melihat kembali wajah Sarah, dia tidak sadar dan timbul kehendaknya untuk menyentuh tubuhnya untuk yang kedua kali. Apa yang terjadi ? seketika itu mata raja menjadi buta. Allah telah membuatnya buta. Atas saran Sarah dia kembali bertobat.
          Ternyata raja tidak berhenti sampai disitu. Untuk ketiga kalinya timbul keinginan untuk menyentuh tubuh Sarah setelah Allah menyembuhkan matanya. Kali ini Allah melumuphkan seluruh anggota tubuhnya. Hukuman ini membuat dia bertobat dengan tobat yang sungguh-sungguh.
          Dia mengembalikan Sarah kepada Nabi Ibrahim dan memohon maaf “putuskanlah sesuatu kepadaku sesuai kehendakmu,” katanya.
          “ini adalah urusan Tuhanku,” jawab Nabi Ibrahim. “Aku tidak bisa memutuskan apa-apa kecuali dengan apa yang Dia perintahkan kepadaku.”
          Malaikat Jibril lalu turun dan berkata pada Nabi Ibrahim, “Allah berfirman padamu agar engkau mengatakan pada raja agar dia melepaskan seluruh kerajaan dan kekayaanya dan menyerahkanya kepadamu. Setelah itu kamu berdoalah untuknya.”
          Raja menyatakan setuju dengan kepoutusan Tuhan ini. Nabi Ibrahim kemudian berdoa untuknya, dan Allah pun menyembuhkan seluruh tubuh Raja dari kelumpuhan.Wallahu A'lam Bishowab (Cahaya Nabawiy)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Adbox